Thursday, December 10, 2015

Penuhi Nutrisi Ibu Hamil dengan Mengkonsumsi Nasi Merah


nutrisi ibu hamil
Nutrisi Ibu Hamil

Nutrisi untuk ibu hamil harus dipenuhi. Sayangnya, banyak ibu yang sedang mengandung hanya mengandalkan susu ibu hamil saja. Mereka menganggap susu ibu hamil sudah memberikan segala jenis gizi atau nutrisi yang dibutuhkan mereka dan juga janin yang ada di dalam kandungan.


Benar sekali jika susu ibu hamil itu mengandung nutrisi penting yang dibutuhkan ibu dan juga bayi dalam kandungan. Hanya saja, ibu tidak boleh hanya mengandalkan nutrisi dari susu saja. Ibu harus juga mengkonsumsi beberapa jenis makanan yang bergizi.

Salah satunya adalah beras merah. Mungkin ibu belum terbiasa mengkonsumsi beras merah. Ibu setiap hari makan nasi putih. Mulai sekarang, ibu sebaiknya mengkonumsi beras merah dengan berbagai pertimbangan berikut ini.

Beras Merah Mengandung DHA

Ternyata tidak hanya susu yang mengandung kandungan gizi seperti DHA. Menurut para ahli gizi, DHA sangat dibutuhkan oleh janin dalam kandungan untuk pertumbuhan, terutama pertumbuhan syarat otaknya.

Banyak yang mengkaitkan DHA ini dengan kecerdasan otak janin. Jadi, sangat disarankan mengkonsumsi minuman serta makanan yang mengandung DHA agar janin pintar mulai ketika masih di dalam kandungan.

Survey membuktikan jika ibu hamil mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung DHA, maka IQ bayi yang masih dalam kandungan akan meningkat ketika akan sudah lahir nanti. Dan disarankan agar ibu mengkonsumsi 400 mg DHA setiap harinya. 

Untuk memastikan nutrisi ibu hamil berupa DHA ini terpenuhi, maka tidak salah jika ibu mengkonsumsi beras merah. Gantilah beras putih dengan beras merah yang mengandung DHA.

Kandungan Vitamin B Kompleks

Selain DHA, di dalam beras merah, ditemukan juga kandungan berupa vitamin B kompleks. Vitamin B kompleks ini diperukan oleh janin untuk menjaga kesehatan saraf. Selain itu, vitamin ini juga berpengaruh pada produksi sel-sel darah merah. Bahkan, menurut ahli medis, dengan mengkonsumsi beras merah setiap hari, darah merah akan diproduksi 40% lebih banyak. 

Jika ibu merasa pusing karena anemia, ada baiknya ibu mengkonsumsi nasi merah setiap hari agar produksi darah lebih banyak. Jangan mengkonsumsi obat anemia. Usahkan tidak menggunakan obat-obatan dulu. 

Beras Merah Mengurangi Resiko Bayi Lahir dengan Penyakit Beri-Beri

Bayi itu rentan sekali terhadap penyakit. Kurangnya nutrisi ibu hamil saja bisa membuat anak lahir dalam keadaan sakit atau bahkan cacat. Salah satu catatan dari tenaga medis adalah munculnya penyakit beri-beri pada bayi. Ternyata, hal ini dikarenakan kurangnya nutrisi berupa vitamin B1.

Kandungan vitamin B1 ini bisa ibu dapatkan dari susu untuk ibu hamil dan juga beras merah. Jadi, dengan mengkonsumsi susu ibu hamil dan juga beras merah, maka ibu akan mengurangi bayi lahir dengan penyakit beri-beri.

Dengan alasan tersebut di atas, maka sebuah langkah bijak jika ibu mengganti beras putih yang biasa ibu gunakan dengan beras merah. Dengan mengkonsumsi beras merah, ibu tidak hanya bisa menjaga kesehatan ibu sendiri, tapi juga kesehatan janin yang ada di dalam kandungan ibu.



Akan tetapi, bukan berarti ibu bisa menggantikan susu ibu hamil. Susu tetap harus ibu konsumsi. Susu menjadi suplemen ibu hamil yang sangat penting. Pastikan, ibu memilih susu ibu hamil yang mengandung nutrisi seperti yang terdapat dalam beras merah seperti DHA, vitamin B kompleks, dan vitamin B1. Jadi, sudah tahu bukan pentingnya beras merah serta susu ibu hamil? Karena keduanya akan memastikan terpenuhinya nutrisi ibu hamil.

No comments:

Post a Comment