Monday, November 9, 2015

Konsumsi Susu Ibu Hamil Pencegah Anemia

sumber: Friso Indonesia


Susu ibu hamil harus dikonsumsi untuk menunjang pertumbuhan janin dalam kandungan. Itu yang sering didengungkan di iklan-iklan susu kehamilan. Akan tetapi, tahukah ibu ternyata hanya dengan mengkonsumsi susu untuk ibu hamil, anemia yang sering terjadi bisa diatasi?


Sebenarnya, menyembuhkan anemia itu bagian dari cara untuk membuat janin berkembang secara normal. Untuk selengkapnya, ibu bisa membaca ulasan kenapa ibu hamil mengalami anemia dan bagaimana susu bisa menyembuhkan anemia pada ibu hamil.

Penyebab Anemia Ibu Hamil
Apakah ibu sering merasa pusing dan wajah terlihat pucat? Tanda-tanda anemia tersebut sering muncul ketika masa kehamilan. Hal tersebut diperparah dengan munculnya rasa mual, detak jantung tiba-tiba semakin cepat, dan mudah sekali merasa lelah.

Tentu hal tersbeut tidak ingin ibu rasakan karena pasti mengganggu kegiatan sehari-hari. Apalagi jika ibu adalah seorang wanita karir. Masa kehamilan tidak boleh dijadikan alasan untuk bermalas-malasan apalagi produktivitas semakin turun. Ibu akan bisa beraktivitas dengan baik dengan cara mengobati dan pencegah anemia dengan cara mengkonsumsi susu ibu hamil.

Pada saat kehamilan, darah tidak hanya digunakan untuk menunjang sistem organ sang ibu, tapi juga janin. Darah dibutuhkan oleh janin agar sang jabang bayi dalam kandungan ibu berkembang dengan normal.

Bisa dikatakan supply darah sang ibu berkurang karena diserah oleh janin. Itulah mengapa ibu hamil sering merasa lelah dan lesu karena anemia. Dokter sangat menyarankan agar ibu hamil mengkonsumsi makanan serta susu kehamilan yang bisa meningkatkan produksi darah karena ibu tidak hanya membutuhkan supply darah untuk diri sendiri, tapi juga janin dalam kandungan.

Lalu, apakah susu wanita hamil sudah cukup untuk menambah darah? Dalam hal ini, apakah susu tersebut secara otomatis mengobati anemia? Hanya susu terbaik saja yang memiliki kandungan nutrisi penambah darah. Untuk itu, ibu tidak perlu mengkonsumsi obat penambah darah lagi. Dengan mengkonsumsi susu,  ibu bisa mencukupi nutrisi untuk janin dan juga sebagai obat penambah darah.

Kandungan Penting Dalam Susu Kehamilan untuk Mengobati Anemia
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, produksi darah ibu hamil harus lebih banyak karena janin juga membutuhkan darah untuk tumbuh kembangnya ketika masih di dalam rahim. Untuk itu, kandungan pada susu kehamilan bisa membuat produksi darah lebih banyak. Salah satunya adalah vitamin  B12. Vitamin yang satu ini sangat dibutuhkan tubuh ibu hamil untuk membentuk sel darah merah. Ibu hamil yang kekurangan vitamin B12 akan mengalami anemia defisiensi vitamin B12.

Selain itu, kandungan penting dalam susu wanita hamil lainnya adalah zat besi. Pasti ibu sudah familiar dengan kandungan yang satu ini karena sering ditonjolkan dalam iklan susu kehamilan di televisi. Akan tetapi, tahukah ibu ternyata zat besi ini bisa mencegah dan mengobati anemia? Hal ini dikarenakan zat besi bisa menghasilkan hemoglobin. Kekurangan hemoglobin akan membuat tubuh tidak mendapatkan oksigen yang cukup.

Anemia juga sering disebabkan oleh kekurang folat. Itulah mengapa salah satu kandungan dalam susu kehamilan adalah vitamin B. vitamin B ini berperan aktif dalam memproduksi sel darah merah sehingga kebutuhan folat dalam tubuh terpenuhi.

Mulai sekarang, ibu tidak boleh menyepelekan anemia. Anemia pada masa kehamilan bisa mengakibatkan perkembangan janin tidak normal. Bahkan, beberapa kasus bayi lahir prematur dan bayi menderita gangguan tabung saraf ternyata lebih dipengaruhi oleh anemia saat kehamilan. Oleh karena itu, cegah dan sembuhkan anemia dengan cara mengkonsumsi susu ibu hamil.

No comments:

Post a Comment