Wednesday, January 20, 2016

Konsumsi Susu Ibu Hamil agar 5 Nutrisi Penting Terpenuhi





susu ibu hamil
Friso Indonesia

Susu ibu hamil itu merupakan minuman yang wajib dikonsumsi untuk ibu yang sedang mengandung. Sayangnya, beberapa ibu hamil berhenti mengkonsumsi susu tersebut karena berbagai alasan. Salah satu alasan yang sering dilontarkan adalah mereka selalu mual dan muntah setiap kali minum.


Bagaimana dengan ibu? Jika ibu juga mual dan muntah, bukan berarti hal tersebut membuat ibu tidak mau lagi mengkonsumsi susu ibu hamil, bukan? Ada beberapa cara agar mual dan muntah (yang sering disebut dengan morning sickness) ini bisa dikurangi.
Agar lebih bersemangat untuk tidak berhenti mengkonsumsi susu kehamilan, ibu harus tahu ada 5 nutrisi dalam susu yang sangat dibutuhkan oleh ibu dan juga janin dalam kandungan. Kelima nutrisi tersebut wajib dipenuhi. Itulah mengapa semua susu ibu hamil dengan merk berbeda pasti mengandung kelima nutrisi ini.
Asam Folat
Ibu tahu kenapa beberapa bayi lahir dalam keadaan cacat? Menurut ahli medis, bayi yang lahir dalam keadaan cacat dikarenakan janin kurang mendapatkan asupan nutrisi ibu hamil berupa asam folat. Untuk itu, ibu harus rajin minum susu yang mengandung asam folat agar sang buah hati bisa lahir ke dunia tanpa cacat.
Zat Besi
Ibu pasti sering mendengar iklan di TV tentang susu untuk ibu hamil yang mengandung tinggi zat besi, bukan? Namun, apakah ibu tahu apa manfaat dari zat besi?
Ternyata, zat besi dibutuhkan oleh ibu hamil untuk mencegah anemia. Pada saat mengandung, ibu akan mudah sekali mengalami anemia walaupun ibu jarang sekali atau bahkan tidak pernah mengalami anemia sebelum hamil.
Bagi ibu yang sering mengalami anemia, disarankan untuk mengkonsumsi susu ibu hamil agar anemia bisa dicegah. Pasalnya, anemia akan membuat ibu tidak memiliki gairah. Tubuh ibu akan lemas dan dikhawatirkan hal tersebut mengganggu kesehatan ibu dan juga janin dalam kandungan.
Protein
Setiap ibu hamil harus mendapatkan asupan nutrisi berupa protein setidaknya 60 gram setiap hari. Protein ini penting sekali untuk perkembangan janin.
Sebenarnya, protein bisa didapatkan dengan mudah dari kacang-kacangan. Ibu bisa mengolah berbagai jenis kacang-kacangan menjadi makanan yan lezat. Selain itu, ibu juga bisa menjadikan kacang sebagai cemilan sehat untuk ibu hamil. Akan tetapi, jangan lupa juga minum susu ibu hamil terbaik yang mengandung tinggi protein, ya.
AA dan DHA
Ingin punya anak yang cerdas? Sejak masih dalam kandungan, ibu harus memberikan nutrisi berupa AA dan DHA. Ibu hamil setidaknya membutuhkan AA dan DHA sebesar 9 gram setiap harinya. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, ibu harus mengkonsumsi susu kehamilan.
Selain itu, konsumsi pula seafood seperti ikan salmon. Pasalnya, ikan salmon ini kaya akan AA dan DHA.
Vitamin B1
Sepertinya percuma saja jika ibu sudah makanan makanan bergizi dan minum susu ibu hamil terbaik namun kandungan gizinya tidak dilepas dan diserap oleh janin. Untuk itu, diperlukan vitamin B1. Vitamin inilah yang akan membantu melepaskan nutrisi dari makanan yang ibu konsumsi setiap hari agar bisa secara sempurna didapatkan oleh janin.
Itulah lima kandungan penting dalam susu kehamilan. Masih ingin berhenti minum susu karena mual dan muntah? Ibu yang bijak akan berusaha untuk tetap mengkonsumsi susu karena kandungannya yang penting dan dibutuhkan di dalam susu ibu hamil.

No comments:

Post a Comment